Sepak Bola
Sejarah sepak bola dimulai sejak abad ke-2 dan ke-3 sebelum masehi di cina . dimasa dinasti han tersebut masyarakat menggiring bola kulit dengan menendangnya ke jaring kecil. pmain serupa juga dimainkan di jepang dengan sebutan kemari . Di italia permainan menendang dan membawa bola juga digamari terutama di abad ke-16
Sepak bola adalah cabang olahraga yang menggunakan bola yang terbuat dari bahan kulit dan dimainkan oleh dua tim yang masing masing beranggotakan 11(sebelas) orang pemain inti dan sebaigian pemain cadangan. Memasuki abad ke-21 olahraga ini telah dimainkan oleh lebih dari 250 juta orang di 200 negara , yang menjadikan olahraga ini makin populer didunia. sepak bola bertujuan memasukan gol sebanyak-banyaknya dengan menggunakan bola ke gawang lawan. Sepak bola dimainkan dalam lapangan yang berbentuk persegi panjang , diatas rumput atau rumput sintetis.
Secara umum , hanya penjaga gawang saja yang berhak menyentuh bola menggunakan tangan atau lengan di dalam daerah gawang nya, sedangkan 10 pemain lainnya hanya boleh menggunakan seluruh tubuh kecuali tangan , biasanya kaki untuk menendang dan mengoper, dada di gunakan untuk mengontrol bola , dan kepala untuk menyuyndul bola. Tim yang paling banyak mencetak gol sampai waktu pertandingan habis dia yang memenangkan pertandingan , jika keduanya berakhir seri biasanya dilakukan perpanjangan waktu maupun adu pinalti, tergantung dari format penyelenggaraan kejuaraan.
Lama permainan sepak bola normal adalah 2x45 menit , ditambah waktu istirahat selama 15 menit diantara kedua babak. jika kedudukan sama imbang maka di lanjutkan perpanjangan waktu selama 2x15 menit hingga didapatkan pemenangnya , namun jika amsih sama kuat maka diadakan adu pinalti. wasit dapat menentukan beberapa waktu tambahan di setiap akhir babak sebagai pengganti dari waktu yang hilang saat pemain mengalami cidera dan pergantian pemain, waktu tambahan ini disebut sebagai injury time .
0 Comments:
Post a Comment
Subscribe to Post Comments [Atom]
<< Home